5.8.15

69 Tahun BNI, Bank saat kuliah dan saat sudah bekerja

PT Bank Negara Indonesia (persero) Tbk atau BNI  berulang tahun ke 69 dengan tema 69 tahun BNI Berprestasi dan Berbagi untuk Negeri, dan dengan umur yang se"tua" ini pastinya banyak pengalaman dalam melayani nasabah dan selaras juga dengan penambahan layanan dan kemudahan bertransaksi untuk nasabah.  Saya sendiri mulai menggunakan layanan Bank BNI saat awal kuliah yaitu tahun 2002 karena tempat saya kuliah bekerjasama dengan BNI sehingga harus membuka tabungan di kantor Bank cabang tempat saya kuliah. Kantor cabang BNI berlokasi cukup strategis yaitu didepan gerbang masuk kampus, Kantor ini cukup luas dan dalamnya cukup nyaman karena disediakan tempat duduk yang empuk  dan ruangannya ber AC sehingga tidak merasa lelah ketika menunggu nomor antrian di panggil. Saya membuka BNI Taplus dan saya pakai untuk menabung dan juga menerima  uang dari orang tua.  
Fasilitas Bank BNI saat kuliah adalah tabungan BNI Taplus dengan fasilitas buku tabungan dan kartu ATM (Anjungan Tunai Mandiri) karena dahulu ada pilihan tabungan yang tidak menggunakan kartu ATM.  Mesin ATM digunakan untuk mengambil uang dan pada saat itu uang yang bisa di ambil di mesin ATM adalah Rp 10.000, jadi bisa dibayangkan jika punya uang 50 ribu masih bisa mengambil dari ATM, he..he. enak jaman dulu ya..Nah karena mesin ATM saat itu masih sedikit jadi ketika mengambil uang harus antri dengan mahasiswa lain terutama di ATM dekat dengan kampus, tidak seperti sekarang dimana ATM BNI sudah ada dimana-mana walaupun ATM dengan pecahan Rp 10.000 sudah tidak ada lagi.



Costumer Service BNI
Saya dulu punya pengalaman unik, jadi suatu ketika karena kartu ATM saya di masukan dompet dan suatu ketika patah sehingga harus ganti. Akhirnya setelah kuliah saya ke bank dan menemui CS (costumer service) di kantor cabang BNI kampus. Setelah menunggu nomor antrian akhirnya saya maju ke meja  CSdan dengan senyum ramahnya costumer service yang kebetulan perempuan menyapa saya dan menanyakan apa yang bisa di bantu. Akhirnya saya ceritakan tentang kartu ATM yang patah dan saya berniat untuk mengganti dengan menyerahkan kartu ATM yang patah dan juga membawa buku tabungan. Setalah itu mbak CS memproses penggantian buku dengan mulai memfotocopy buku tabungan dan juga menyiapkan ATM baru. "sambil menunggu mas silahkan tanda tangan disini" kata mbak CS sambil menyerahkan 1 lembar kertas HVS. Setelah saya tanda tangan terus saya serahkan ke mbak CS.."loh kok beda, tanda tangannya dengan buku tabungan?" "masa sih mbak“, sambil ku lihat sendiri tandatangan di buku tabungan dan tandatangan yang dikertas. "oh ya mbak beda" dengan tampang luguku..maklum masih semester muda dan mungkin pada saat itu masih "galau" sehingga tandatangan masih bisa berubah-ubah. "kalau beda tidak bisa ganti mas" kata mbak CS. "waduh kok begitu mbak" sambil memelas, karena takut juga tidak memiliki kartu ATM, bisa-bisa tidak bisa mengambil uang sewaktu-waktu. "oke mas begini saja silahkan mas membuat Tanda tangan sebanyak mungkin sehingga sama dengan tanda tangan dibuku tabungan" kata mbak CS. Akhirnya saya membuat tandatangan dalam satu lembar kertas HVS dan setelah itu diserahkan ke mbak CS. "oke mas ini ada tandatangan yang mirip dan ini kartu ATMnya silahkan tanda tangan di sini" kata CS sambil menyerahkan kartu ATM yang baru dan setelah selesai semua akhirnya berpamitan kepada mbak CS dengan tidak lupa mengucapkan terimakasih. Saya berlalu dari bank sambil didalam  hati  mengucapkan "Alhamdulillah punya kartu ATM baru". Sampai sekarang masih terkenang terus dan bertanya-tanya apakah mbak CS yang sedang mengerjai saya atau memang prosedur BNI yang seperti itu yaitu untuk mengamankan dan meminimalkan resiko terhadap penyalah gunaan orang yang tidak bertanggung jawab tetapi positif thinking sajalah..ha..ha...

Setelah lulus dan saat ini bekerja di salah satu perusahaan swasta lagi-lagi bersinggungan dengan layanan BNI karena kerjasama payroll perusahaan menggunakan bank BNI. Hal ini membuktikan bahwa BNI sebagai bank terpercaya untuk siapapun. Selama menggunakan layanan BNI saya cukup puas karena banyaknya fitur tambahan untuk kemudahan bertransaksi dengan BNI. Apa saja fitur dan layanan yang mempermudah transaksi berikut fitur yang sekarang saya gunakan:
  • SMS banking BNI, untuk membantu transaksi lewat SMS biasanya membeli pulsa HP, pulsa listrik dan mengecek saldo 
  • Internet Banking BNI, untuk membantu transaksi lewat internet biasanya membeli pulsa HP, transfer dana, mengecek saldo, membayar tagihan  dan mengecek histrory transaksi
  • BNI eSecure merupakan pengaman tambahan (token) untuk menghasilkan kombinasi angka merupakan pelengkap saat bertransaski Internet Banking BNI 
Sedangkan untuk layanan saya juga tidak hanya membuka tabungan TAPLUS saja tetapi saat ini saya juga sudah membuka Tabungan BNI TAPENAS untuk merencenakan dana pendidikan anak. Layanan lain yaitu menggunakan BNI SIMPONI untuk mengelola dana pensiun dan yang terakhir adalah memakai kartu kredit BNI untuk memudahkan berbelanja online yang saat ini sedang booming di Indonesia. Saya menggunakan semua layanan BNI karena saya percaya BNI adalah bank terkemuka dan terdepan dalam layanan dan kinerja. 
Referensi :
- http://www.bni.co.id

0 Comments: