22.1.11

1000 Malam

Di sini tanpa-Mu semuanya terasa mati
Semuanya terasa tak berarti
Di sini tanpa-Mu malam pun terasa panjang
Bulan pun tak menyinari malamku

(1000 malam)

Kepasrahan yang kecintaan terhadapNya memang seharusnya melebihi apapun di dunia ini, semua tanpa arti jika tidak adaNya di sisi membuat semuanya Kegelapan tanpa ada penerang.
 

6.12.10

Pesan Sarah untuk Papanya

Seperti biasa Roy, Kepala Cabang di sebuah perusahaan swasta terkemuka di Surabaya, tiba di rumahnya pada pukul 9 malam. Tidak seperti biasanya, Sarah, putri pertamanya yang baru duduk di kelas tiga SD membukakan pintu untuknya. Nampaknya ia sudah menunggu cukup lama. “Kok, belum tidur ?” sapa Roy sambil mencium anaknya.

Biasanya Sarah memang sudah lelap ketika ia pulang dan baru terjaga ketika ia akan berangkat ke kantor pagi hari. Sambil membuntuti sang Papa menuju ruang keluarga,

Sarah menjawab, “Aku nunggu Papa pulang. Sebab aku mau tanya berapa sih gaji Papa ?”

3.12.10

Pahlawan di Balik layar

Beberapa tahun yang silam, seorang pemuda terpelajar dari Semarang sedang berpergian naik pesawat ke Jakarta.
Di sampingnya duduk seorang ibu yang sudah berumur.
Si Pemuda menyapa, dan tak lama mereka terlarut dalam obrolan ringan.

”Ibu, ada acara apa pergi ke Jakarta ?” tanya si Pemuda.

“Oh… Saya mau ke Jakarta terus “connecting flight” ke Singapore
nengokin anak saya yang ke dua” jawab ibu itu.

”Wouw….. hebat sekali putra ibu, pemuda itu menyahut dan terdiam sejenak. Pemuda itu merenung. Dengan keberanian yang didasari rasa ingin tahu pemuda itu melanjutkan pertanyaannya.

29.10.10

"kun fayakun" maka terjadi terjadilah.......

Atas segala yang terjadi di Merapi, Mentawai semuanya adalah ujian Allah agar manusia yang 'sombong' menjadi merasa kecil di hadapanNya, tentu bagi orang-orang yang kembali mengingat kekuasanNya. Makanya bagi pejabat jangan korupsi, bagi pengusaha jangan tamak, jadi apapun ingatlah kekuasaan Allah ada di seluruh langit dan bumi.Hanya dengan "kun fayakun" maka terjadi terjadilah.......
Semoga para korban bencana yang terjadi di merapi, mentawi dan seluruh daerah di Indonesia termasuk Jakarta yang banjir di beri ketabahan, di beri kekuatan untuk bangkit lagi, Allah bersama kita.


20.10.10

10.10.10

Cantik

Nomor cantik, istilah yang populer Sekitar 5 tahun yang lalu ketika era ponsel mulai berkembang dan operator seluler tidak lagi di monopoli oleh telkomsel. Nomor cantik merupakan nomor telpon yang dibuat oleh operator seluler yang mempunyai angka-angka yang mudah di ingat atau mempunyai angka yang sama 5 atau 3 digit, jadi misalnya kalau mempunyai nomor dengan akhiran 55555 atau 7890 itu bisa dikatakan cantik dan biasanya lebih mahal 2 kali lipat dari nomor yang tidak cantik.

Burung cantik, ini beda lagi karena penilaian sudah secara visual sama dengan misalnya bunga cantik. Burung yang cantik misalnya mempunyai bulu yang berwarna-warni begitupun bunga yang cantik mempunyai karakteristik keindahan ketika dilihat. Merak ataupun nuri bisa dikatakan cantik.

Wanita cantik, kalau ini tanyakan saja pada juri Putri Indonesia atau kontes putri-putrian lainnya. Mereka lebih pintar mendifinisikan cantik, buktinya yang terpilih  pasti wanita cantik.he..he..

Tanggal cantik,  contohnya sekarang 101010, cantik kan? coba itu menjadi tanggal pernikahan atau momen-momen penting pasti akan berkesan sekali. Siapa yang mau menikah tanggal cantik tahun depan? 111111 ayo daftar sekarang juga, he..he...(wh101010)