21.7.13

Chairul Tanjung; Mengenal bisnis si anak singkong

Akhirnya ambisi Chairul Tanjung (CT) untuk menguasai 100% Carrefour Indonesia tercapai, menjawab desas-desus yang sudah beredar belakangan ini. CT Corpora melalui PT Trans Retail berhasil mengambil alih sisa 60% kepemilikan di Carrefour dengan nilai transaksi sebesar EUR 525 juta (USD 673m), setelah sebelumnya sudah menguasai 40% melalui akuisisi pada tahun 2010 dengan nilai transaksi IDR 3 triliun. Dengan valuasi Carrefour Indonesia senilai EUR 830juta dan jumlah otlet 85 unit yang tersebar di 28 kota Indonesia, menjadikan Chairul sebagai raja peritel Indonesia.